Senin, 22 Juli 2013

Cara Install Data Game Android Di Memory External

Kita semua tahu kalo game di android begitu besar datanya. contohnya yang sekarang saya lagi mainkan yaitu NFS Most Wanted yang ukuran datanya sekitar 1.8GB. berhubung Galaxy Mini 2 hanya mempunyai memory internal 1.84GB berarti jelas memory internal nya kurang.. okehh.. mari kita akali

Persiapan:
1. HH harus ROOT bagi yang belum tahu bisa ke Cara Root Samsung Galaxy Mini 2 GT-S6500D
2. Download bahan Directory Bind
3. Brain

Step:

1. Ekstrak file data game di path sdcard/external_sd/

2. Buat folder Android/data di sdcard pathnya sdcard/external_sd/Android/data (huruf besar kecil mempengaruhi).

3. Pindahkan folder data game com.ea.games.nfs13_na yg di ekstrak tadi ke folder yg agan buat diatas

4. instal apk gamenya dan jalankan...jika minta donlod closee aja.

5. check di sdcard/Android/data/ udah ada g folder data game agan namanya com.ea.games.nfs13_na

6. jika belum buat aja... kalo sudah buka directory bind dan add new entri

7. isi kolom source data dgn path file hasil ekstrak agan td sdcard/external_sd/Android/data/com.ea.games.nfs13_na

8. isi kolom enter mount target dgn path seharusnya data tersebut berada dlm kondisi normal yaitu sdcard/Android/data/com.ea.games.nfs13_na

9. jangan dicentang transfer file from target to data karena ditarget tidak ada datanya dan tadi agan udah mindahin langsung datanya secara manual dari hasil ekstrakan diatas. lanjut ke tombol add (klik tombol add)

10. setelah nampak menu pathnya di directory bind klik gambar disket sebelah kiri dan centang sebelah kanan untuk mengaktifkan/ di bind datanya.

11. pastikan akses root on di tombol kanan bawah.

Special Thanks:
1. Allah S.W.T
2. Me
3. Xda-developers
4. Official Galaxy Mini 2

Cara Reset Binary Flash Counter Galaxi Mini 2 | Menghilangkan segitiga kuning setelah root

Bagi yang belum tau silahkan coba tekan tombol kombinasi HOME + Vol.Down + Power secara bersamaan pada saat hh sudah dalam kondisi off dulu. terus kalo udah muncul gambar android tekan Vol.UP. nanti bakal nemu tulisan kecil di pojok kiri atas. biasanya kalo udah pernah di root jumlahnya udah gak nol lagi..
Cara ini juga di gunakan untuk Menghilangkan Segitiga Kuning efek root.

Syarat :
1. Rooted
2. Ganteng / Cantik

Alat :
1. TriAngelAway (Scrol ke bawah)
2. Jena

Langkah :
1. Install TriAngelAway
2. Buka Dan Kasih Allow Hak SuperUser .
3. Klik Atau Pilih Reset Flash Counter .
4. Tunggu Sambil Berdoa .
5. Lihat Hasilnya Pada Download Mode ( Vol. Down + Home + Power )


Special Thanks To:
1. Allah S.W.T
2. Xda-defelopers
3. Official Galaxy Mini2

Jumat, 21 Juni 2013

Cara Ganti BootSound Galaxy Mini 2

Cara Ganti BootSound Galaxy Mini 2 - BootSound bagi yang gak tau yaitu suara saat Ponsel Android kita di hidupkan, yaitu bebarengan dengan BootAnimation (Gambar animasi yang ada tulisanya samsung).

Langkah:

1. Siapkan file suara dengan extensi .wav atau .mp3 (untuk mp3 usahakan cari yang durasinya pendek dan ukuran file kecil) atau donwload bahannya disini
2. Masuk ke /system/etc/  dan cari file yang bernama poweron.ogg kemudian backup file tersebut untuk jaga-jaga.

4. Rename file audio yang sudah di siapkan tadi beserta ekstensinya, contoh: suara.mp3 menjadi poweron.ogg

5. Copy file audio  tadi (yang udah di rename alias poweron.ogg) ke /system/etc/disini
lalu ubah permission nya jadi rw-r--r--

6.Reboot

Selasa, 18 Juni 2013

Cara Merubah Warna Font System

Cara merubah warna font di android - Perlu diketahui ini adalah moding tingkat Easy (mudah), jadi ane harap ente bisa dengan mudah moding hh ente melalui toturial yg ane tulis, sebelumnya jena ente kudu udah di ROOT ya..

Alat yang di butuhkan:
1. Pc / Laptop
2. Apktool atau Apk manager
3. Notepad
4. Brain
5. Rokok

Step:
1. Decompile framework-res.apk pake
apktool atau apk manager terserah
ente

2. Sekarang masuk folder framework-res

3. Buka folder res/value/colors.xml (pake notepad atau dreamweaver)

4. Cari tulisan <color name="bright_
foreground_dark">#ffffffff</color>

5. Rubah #ffffffff jdi warna yg agan
mau kaya contoh ane rubah jd #
fff00909 (merah) atau #FFFFFF00 (kuning) atau bisa download hex colour code di playstore.

6. Save & compile, kemudian push ke system/framework/disini

Special Thanks To:
1. Allah
2. Official Samsung Galaxy Mini 2

Cara Membuat Background System Dan Aplikasi Transparan


Software yang di butukhan:

1. 7zip (untuk mengganti gambar)
2. Android sdk(pendukung compile & decompile)
3. Apktool (compile & decompile)



Langkah:

1. Decompile framework-res.apk
2. Buka res/values dan open styles.xml
3. Cari <style name="Theme">
4. Ganti
<item name="colorBackground">@color/background_dark</item>
dengan
<item name="colorBackground">@color/transparent</item>

 
5. Ganti
<item name="windowBackground">@drawable/screen_background_dark</item>
dengan
<item name="windowBackground">@drawable/mybackground</item>

6. Cari <style name="Theme.Black" parent="@style/Theme">


7. Ganti
<item name="colorBackground">@color/black</item>
dengan
<item name="colorBackground">@color/transparent</item>

 
8. Ganti
<item name="windowBackground">@color/black</item>
dengan
<item name="windowBackground">@drawable/mybackground</item>

9. Buat gambar .png dengan resolution (like 320*480 for mdpi) sesuai hh, beri nama mybackground.png kemudian copy ke drawable-hdpi folder
10. Recompile framework-res.apk

11. Push ke system/framework/disini



Special Thanks:
1. Allah S.W.T
2. Official Samsung Galaxy Mini 2 Grub on facebook.

Jumat, 19 April 2013

Cara Root Samsung Galaxy Mini 2 GT-S6500D

Cara root samsung galaxy mini 2-
Seperti judul di atas, kali ini saya akan share cara root galaxy mini 2 aka jena. Sebelum melakukan root alangkah baiknya teman-teman backup data yang sekiranya penting terlebih dahulu untuk jaga-jaga jika terjadi hal yang tidak kita inginkan.

Download Bahan untuk root galaxy mini 2:
1. ClockWorkMod 5 (mediafire)
 UPDATE ClockWorkMod 6 (mediafire)
2. Root galaxy mini 2.zip (mediafire)
3. Odin 3 (mediafire)
4. Samsung kies (untuk driver usb dan bisa di download di situs resmi samsung)

Langkah install CWM galaxy mini 2:
1. Install samsung kies, dengan tujuan agar hh kita bisa detect di odin nantinya (driver usb).
2. Extract Odin3.zip lalu jalankan file exe nya.
3. Matikan hh kita, lalu tekan tombol Volume Down, Home, dan Power secara bersamaan untuk masuk ke download mode. (jika sudah muncul warning tekan Volume UP aja untuk melanjutkan).
4. Hubungkan hh dengan USB bawaan samsung ke pc/notebook, jika langkah di atas benar mama Odin akan mendeteksi hh kita dan ada pesan Added!!.


5. Centang pada bagian PDA lalu klik PDA untuk memilih ClockWorkMod6.Md5
6. Centang Auto Reboot & F. Reset Time
7. Klik start. jika proses telah selesai di odin terdapat tulisan (1sucess,0filed) dan hh akan rebot otomatis.
8. Nanti bakal ada segitiga kuning, tapi itu gak papa kok..

Langkah Root Galaxy Mini 2:
1. Masukkan Root galaxy mini 2.zip ke memory internal (jangan masukan ke folder)
1. Tekan tombol Volume UP + DOWN + HOME + POWER dalam keadaan mati, ketika tulisan samsung muncul langsung lepaskan untuk masuk recovery mode.
2. Pilih Install  zip from sdcard (Volume Up dan Down berfungsi untuk memilih menu karena di recovery mode touch tidak berfungsi). lalu tekan tombol power (Tombol Power = OK).
3. Pilih Choose zip from internal sdcard, lalu cari file Root Galaxy Mini 2.zip
4. Tekan tombol Power (OK). tunggu sampai proses selesai.


5. Reboot

Jika langkah benar maka akan ada aplikasi SUPER USER yang telah terinstall, atau bisa cek dengan terminal emulator dengan perintah SU , jika tanda $ berubah menjadi #, maka proses root berhasil.

Sabtu, 30 Maret 2013

Brothers In Arms 2 untuk Android

Free Game Brothers In Arms 2 Apk + SdData For Android - Kali ini saya akan membagikan game yang sangat populer saat ini. game ini sangat cocok buat sobat yang suka game perang.

ini screenshot nya.





Brothers In Arms 2




Silahkan Download


Galaxy Mini 2 HD Game Plants vs Zombie gratis


Free download game plants vs zombie - Seperti kita telah ketahui bahwa PopCap sebelumnya telah merilis versi Plants vs Zombie versi PC. Kali ini saya akan membagikan game ini tapi versi androidnya.
Dan tentu saja game ini berjalan dengan baik di HH Galaxy Mini 2 saya.. silahkan sedot gan...

Spesifikasi Dan Harga Samsung Galaxy Mini 2 aka Jena Terbaru






Harga Daerah Jogjakarta Dan Sekitarnya
Rp.1.450.000.00,-

Harga Galaxy Mini 2 Update Bulan Juli 2013
Harga akan kami update setiap bulanya